Maksimalkan Potensi Pantai Panjang, Ini yang Dilakukan Dispar Provinsi Bengkulu

PANTAI PANJANG : Dispar jalin kerja sama dalam pengelolaan kawasan Pantai Panjang Bengkulu--GATOT/RK

Radarkepahiang.bacakoran.co - Dalam upaya memaksimalkan potensi yang ada di kawasan wisata Pantai Panjang Kota Bengkulu, Dinas Pariwisata (Dispar) Provinsi Bengkulu akan menjalin kerjasama dengan berbagai pihak. 

Salah satu kerjasama yang akan terjalin yakni dengan pusat perbelanjaan di kawasan tersebut yakni Bencoolen Mall/BIM (Bengkulu Indah mall).

"Kami sudah melakukan kerjasama dengan BIM, sebenarnya ini lanjutan saja dari BOT (Build Operate Transfer) antara pemerintah kota dengan pemerintah dengan pemerintah," ungkap Kepala Dispar Provinsi Bengkulu, Karmawanto. 

Kerjasama yang akan dilaksanakan yakni pihak BIM akan mengelola lahan di sebelah kiri pusat perbelanjaan tersebut (dilihat dari arah sport center - pantai pasir putih) seluas 7 hektare di tanah milik Pemprov Bengkulu. Kawasan tersebut akan dikelola sebagai pusat perbelanjaan serta areal parkir. 

"Pengelolaannya sekitar 7 hektare, kita persilahkan kepada BIM untuk melanjutkan pembangunan yang mereka inginkan. Tapi tetap dalam pengawasan dari kita dan mentaati peraturan sesuai dengan AMDAL dan kita berharap nanti mereka sudah bisa mengurus untuk membuat rekomendasi dari HPL (Hak Pengelolaan Lahan) menjadi HGB (Hak Guna Bangunan)," sampai Karmawanto.

Selain kerjasama dengan pusat perbelanjaan, Karmawanto menyebut jika pihaknya juga akan bekerjasama dengan para pedagang atau pengusaha yang ada di kawasan wisata Pantai Panjang.

BACA JUGA:Mulai Dibangun, Pedagang Segmen 1 Pantai Pasir Putih Wajib Pindah

Untuk para pedagang akan dilakukan kerjasama sewa lahan dengan jangka waktu per tahun bagi pedagang yang ada di areal peruntukkan lainnya atau APL 

"Jadi nanti para pedagang itu kita berkontrak dengan membayar sewa lahan. Dan di APL itu kita juga menyiapkan untuk 8 titik tempat parkir, nanti kita akan menunjuk pihak ketiga, swasta atau koperasi, atau mungkin kita kelola sendiri tergantung dengan kesepakatan teknis kita," papar Karmawanto.

Dipar juga akan menjalin kerjasama untuk penanganan kebersihan di kawasan tersebut, sehingga kawasan wisata Pantai Panjang kondisi kebersihannya dapat terjaga dengan baik.

"Kita sudah mempersiapkan tenaga kebersihan kita untuk melakukan tindakan kebersihan di kawasan Pantai Panjang. Dan kita sedang menyusun kontrak dengan Dinas Lingkungan Hidup kota, sehingga nanti kita membersihkan tempatnya dan mereka yang mengangkut sampahnya ke TPA," tutup Karmawanto.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan